ICIIS 2024 Berkolaborasi dengan Pascasarjana IAIN Manado: Jembatan Pemikiran Islam Interdisipliner
Manado - Kegiatan International Colloquium on Interdisciplinary Islamic Studies (ICIIS) 2024 diselenggarakan di Sintesa Peninsula Hotel, Manado, dari 18-21 September 2024. Acara ini merupakan hasil kolaborasi antara Sekolah Pascasarjana (SPs) UIN Syarif Hidayatullah Jakarta dan Program Pascasarjana IAIN Manado. Sebanyak 200 artikel telah diterima untuk dipresentasikan dalam 29 parallel sessions selama acara berlangsung.
Acara tersebut menampilkan panelis internasional, antara lain: Prof. Dr. Arndt Graf (Goethe-University Frankfurt am Main); Prof. Dr. Mikihiro Moriyama (Nanzan University, Japan); Dr. Salim A. Elkoshly (Tripoli University, Libya); Prof. Ismail Latif Hacinebioglu (Istanbul University, Turkey); Dr. Mohammad Marakeby (Universitas Islam Internasional); Dr. Phil. Patrick Ziegenhain (University of Freiburg, Germany); Prof. Dr. Sharifah Hayaati Binti Syed Ismail (Universiti Malaya).
Hadir dalam pembukaan acara, Wakil Rektor IV UIN Syarif Hidayatullah Jakarta, Din Wahid, MA, Ph.D, serta tamu undangan lainnya. Dalam laporannya, Ketua Panitia, Prof. Dr. JM. Muslimin, MA, menyampaikan bahwa kegiatan ini mencerminkan dinamika Islam di Indonesia dalam merespons perkembangan modern. Para pemikir Islam di Indonesia mendapatkan apresiasi dari para panelis internasional, sehingga acara ini menjadi jembatan penghubung ide-ide pemikiran Islam.
Direktur Pascasarjana IAIN Manado, Dr. Yusno Abdullah Otta, M.Ag, dalam sambutannya, mengucapkan terima kasih kepada keynote speakers, opening speakers, panelis, dan panitia penyelenggara. Dr. Yusno menekankan pentingnya kolaborasi akademik global dalam mengembangkan ilmu pengetahuan dan memperluas wawasan tentang studi Islam secara interdisipliner. Ia berharap kegiatan ini dapat memotivasi produktivitas yang lebih besar, menginspirasi, dan membawa transformasi dalam studi keislaman.
Prof. Dr. Zulkifli, MA, Direktur Sekolah Pascasarjana UIN Syarif Hidayatullah Jakarta, juga mengucapkan terima kasih kepada para peserta dan undangan. Beliau yakin bahwa acara ini akan memberikan kontribusi signifikan bagi pengembangan ilmu pengetahuan, khususnya dalam isu Islam global dari perspektif interdisipliner.
Welcoming speech disampaikan oleh Rektor IAIN Manado yang diwakili Wakil Rektor II IAIN Manado, Dr. Salma, MH.I, yang menyambut hangat para tamu undangan di Kota Manado, kota yang dikenal dengan toleransi serta keindahan budaya dan adat. Beliau berharap kolaborasi antara UIN Syarif Hidayatullah Jakarta dan IAIN Manado terus berlanjut di masa depan dan memberikan kontribusi nyata seperti sekarang ini.
Sementara itu, opening speech disampaikan oleh Rektor UIN Syarif Hidayatullah Jakarta yang diwakili Wakil Rektor IV UIN Syarif Hidayatullah Jakarta, Din Wahid, MA, Ph.D. Beliau menekankan kontribusi agama dalam isu keberlanjutan lingkungan. Ia menyoroti fatwa MUI No. 86 Tahun 2023, yang menyatakan bahwa segala tindakan yang merusak alam dianggap haram. Fatwa ini, menurutnya, menunjukkan bagaimana Islam mendukung pelestarian alam dan mengajak umat untuk menjaga lingkungan.
International Colloquium on Interdisciplinary Islamic Studies (ICIIS) 2024 mempertemukan para pemikir Islam dari berbagai negara untuk mendiskusikan isu-isu global dalam perspektif Islam interdisipliner. Kolaborasi antara UIN Syarif Hidayatullah Jakarta dan IAIN Manado tidak hanya memperkuat jejaring akademik internasional, tetapi juga mendorong kontribusi signifikan terhadap pengembangan ilmu pengetahuan Islam yang relevan dengan tantangan zaman, termasuk isu lingkungan dan keberlanjutan. Semoga acara ini menjadi inspirasi bagi para akademisi dan cendekiawan dalam menghasilkan gagasan-gagasan transformatif di masa mendatang. (Adm/AF)