Ujian Promosi Doktor Aspiyah Kasdini R.A: Perempuan Cageur Bageur dalam Tradisi TQN Suryalaya
Auditorium Prof. Dr. Suwito, MA SPs UIN Jakarta, BERITA SEKOLAH: Sekolah Pascasarjana (SPs) Universitas Islam Negeri Syarif Hidayatullah Jakarta telah menggelar ujian promosi doktor ke-1573 di ruang Auditorium Prof. Dr. Suwito, MA, Rabu, 21 Agustus 2024 dengan promovenda Aspiyah Kasdini R.A.
Aspiyah Kasdini R.A merupakan mahasiswi program doktor pengkajian Islam dengan konsentrasi Tasawuf. Aspiyah Kasdini R.A menulis disertasi berjudul “Perempuan Cageur Bageur dalam Tradisi TQN Suryalaya.”
Penelitian Aspiyah membahas mengenai kontribusi dan pengaruh perempuan cageur bageur dalam dimensi spiritual dan sosial komunitas Tarekat Qadiriyah Naqsyabandiyyah (TQN) Pondok Pesantren Suryalaya.
Hasil penelitian Aspiyah mengemukakan bahwa perempuan telah memainkan peran penting dalam sejarah Tasawuf sejak dulu hingga saat ini, meskipun kurang mendapat perhatian dalam literatur yang lebih didominasi oleh laki-laki. Hal ini terbukti dengan hadirnya TQN Suryalaya yang menjadi wadah sosial keagamaan yang sejalan dengan program pemerintah dalam menciptakan kehidupan berbangsa dan bernegara yang adil dan setara antara laki-laki dan perempuan.
Menurut Aspiyah, temuan ini dapat menjadi rujukan dalam kontribusinya menciptakan relasi kesalingan yang sehat berdimensi spiritual, emosional, intelektual, dan juga sosial dalam segala ruang kehidupan.
Aspiyah Kasdini R.A berhasil mempertahankan disertasinya di bawah bimbingan Prof. Dr. Asep Usman Ismail, M.Ag dan Prof. Dr. Zaitunah Subhan di hadapan para penguji yang terdiri dari Prof. Dr. Zulkifli, MA, Prof. Dr. Asep Usman Ismail, M.Ag, Prof. Dr. Zaitunah Subhan, Prof. Dr. Yusron Razak, MA, Prof. Dr. Didin Saepudin, MA, dan Prof. Dr. Maila Dinia Husni Rahiem, MA, Ph.D.
Setelah memperhatikan penulisan disertasi, komentar tim penguji dan jawaban promovenda, tim penguji menetapkan bahwa Aspiyah Kasdini R.A dinyatakan lulus dalam ujian promosi doktor dengan predikat Sangat Memuaskan dan ditetapkan sebagai doktor ke-1573 dalam bidang pengkajian Islam pada Sekolah Pascasarjana UIN Syarif Hidayatullah Jakarta (Nurul Afifah/Hafidhoh/JA)