Ujian Promosi Doktor Sujian Suretno
Auditorium SPs UIN Jakarta, BERITA SEKOLAH Online: Sujian Suretno, mahasiswa Program Doktor Konsentrasi Perbankan Syariah, meraih prestasi Sangat Memuaskan IPK 3,50 pada Ujian Promosi Doktor yang digelar di Ruang Auditorium SPs pada Selasa, 31 Juli 2018. Disertasinya yang berjudul Pelaksanaan Musyarakah di Bank Syariah Mandiri (Kajian Prinsip Keadilan dan Kepatuhan Syariah) berhasil dipertahankan di depan tim penguji Prof. Dr. Masykuri Abdillah; Prof. Dr. Hasanuddin AF, MA; Prof. Dr. Didin Saepudin, MA dan Prof. Dr. Ir. Koesmawan, M.Sc, MBA, DBA. Sedangkan selaku Promotor adalah Prof. Dr. Fathurrahman Djamil, MA dan Prof. Dr. Ahmad Rodoni, MM. Sujian Suretno adalah Doktor ke 1105 SPs UIN Jakarta.(JA)
Tag :