Ujian TesisMuh. Tarmizi Tahir
Auditorium SPs UIN Jakarta, BERITA SEKOLAH Online: Muh. Tarmizi Tahir, mahasiswa Program Magister Konsentrasi Pendidikan Islam, meraih yudisium Sangat Memuaskan dengan IPK 3,50 pada Ujian Tesis yang digelar di Ruang Auditorium SPs pada Kamis, 24 Mei 2018. Tesisnya yang berjudul Integrasi Agama dan Sains di Madrasah (Studi Kasus di Madrasah Aliyah Mu'allimin Nahdlatul Wathan Pancor) berhasil dipertahankan di depan tim penguji yang terdiri dari Prof. Dr. Didin Saepudin, MA; Dr. Fadhilah Suralaga, M.Si; dan Muhammad Zuhdi, M.Ed., Ph.D. Sedangkan selaku Pembimbing adalah Prof. Dr. Husni Rahim. Muh. Tarmizi Tahir adalah Magister ke-2335 SPs UIN Jakarta.(JA)
Tag :